Tempat wisata berikutnya adalah Monumen Bambu runcing yang khas dengan sejarah Kota Pahlawan ini. Berlokasi di Jln. Panglima Sudirman, daerah Embong Kaliasin, Genteng. Tempat ini tentunya dapat dijadikan tempat edukasi untuk anak-anak hinga pelajar unutk memperdalam sejarah. Mengingat bambu runcing sendiri merupakan senjata ampuh para pahlawan untuk mengusir penjajah.
Tak melulu tentang sejarah, di tempat ini pun tersedia berbagai fasilitas. Contohnya seperti taman tanaman hias, air mancur, dan lain sebagainya.
Lokasi: Jl. Panglima Sudirman, Embong Kaliasin, Kec. Genteng, Surabaya, Jawa Timur.
Leave a Reply