Kini wajah daerah Kenjeran benar-benar berubah, dari yang asalnya kawasan kumuh dan kurang terawat menjadi area wisata andalan kota Surabaya. Ragam destinasinya pun makin kaya, tak hanya mengandalkan wisata pantainya. Sekarang hadir bermacam pilihan wisata mulai dari waterpark, amusement park, wisata sejarah, dan budaya.
Selain itu, kawasan di Jalan Sukolilo, Desa Sukolilo Baru, Kecamatan Bulak, Surabaya, ini sekarang punya banyak spot indah untuk berfoto. Di antaranya hamparan taman rumput dengan pohon berjajar, serta padang ilalang. Tak jarang lokasi ini dijadikan tempat untuk foto komersil seperti pre wedding atau kebutuhan fashion.
Leave a Reply